Contoh Iklan – Salah satu alternatif/jalan pintas agar sebuah produk mudah dikenal oleh masyarakat yaitu dengan cara iklan. Kita bisa memasang kita di berbagai tempat/media, yang sekiranya tempat tersebut memiliki lalu lintas massa (manusia) yang banyak. Bahasa mudahnya di tempat-tempat yang sering didatangi orang.
Akan tetapi, ada beberapa hal yang harus kita ketahui/fahami agar orang tertarik dengan produk/jasa yang kita tawarkan lewat iklan yang kita pasang. Seperti halnya bahasa iklan, penempatan iklan dan lain sebagainya.
Oleh karena itu, pada artikel ini kita akan bersama-sama belajar mengenai seluk beluk iklan. Disini saya juga akan memberikan beberapa contoh iklan yang baik dan benar, tentunya bisa anda jadikan sebuah acuan/contoh untuk iklan yang akan anda buat.
Untuk mempersingkat waktu, marilah kita memulai artikel ini dengan mengenal beberapa materi dasar mengenai iklan.
Contents
Pengertian Iklan
Apa itu iklan?? Sebenarnya, iklan sendiri berasal dari Bahasa Yunani yang memiliki sebuah arti menggiring atau mengajak seseorang kepada sebuah gagasan. Bisa juga diartikan sebagai sebuah informasi yang berisi tentang ajakan/bujukan mengenai sebuah produk/jasa yang ditawarkan.
Definisi iklan secara sempurna adalah segala bentuk kegiatan yang bertujuan untuk mendatangkan/menawarkan sebuah jasa atau produk yang dilakukan tidak secara individu dan dibayarkan oleh sponsor yang bersangkutan.
Kesimpulannya iklan merupakan sebuah media yang digunakan oleh sebuah lembaga yang bertujuan untuk menawarkan produk/jasa kepada para pembaca.
Ciri ciri Iklan
Agar pemahaman kita terhadap iklan ini menjadi lebih baik lagi, alangkah baiknya bila kita juga mengerti/faham tentang ciri-ciri iklan. Ada beberapa ciri-ciri iklan yang perlu kita ketahui, antaranya sebagai berikut.
- Bersifat Komunikatif dan Informatif
- Dituliskan menggunakan bahasa/kata-kata yang mudah sekaligus mudah untuk diingat oleh orang yang membacanya
- Bertujuan untuk mengajak pembaca untuk menggunakan jasa/produk yang ditawarkan dalam iklan tersebut
- Dituliskan dengan menggunakan bahasa/kata-kata yang santun yang bertujuan untuk menarik perhatian pembaca
- Kata-kata yang tertulis dalam iklan menunjukkan deksripsi produk/jasa yang ditawarkan kepada para pembaca
- Pemilihan kata-kata yang dituliskan sesuai dengan sasaran produk/jasa yang ditawarkan
Baca juga: Contoh Pidato Perpisahan
Syarat Iklan
Agar iklan yang kita buat dapat disebut sebagai iklan yang baik, kita perlu memperhatikan beberapa hal. Untuk lebih jelasnya berikut beberapa syarat dan ketentuan dalam penulisan iklan yang baik dan benar.
- Penulisan kata-kata dalam iklan harus tertata dengan rapi dan juga harus memiliki satu makna, tidak boleh memiliki makna ganda.
- Iklan yang ditulis tidak merendahkan atau menghina produk lain, diperkenankan menunjukkan kelebihan produk/jasa yang ditawarkan.
- Iklan ditulis sesuai produk/jasa yang ditawarkan, tidak dibenarkan berbohong untuk menarik perhatian pembaca.
Jenis jenis Iklan
Iklan sendiri dibagi menjadi dua bagian, yang kedua macam iklan ini memiliki perbedaan, bisa dikatakan agak jauh berbeda. Entah dari tujuan, mungkin cara penulisan atau mungkin faktor yang lainnya.
Disini saya akan sedikit menyampaikan jenis jenis iklan berdasarkan medianya dan berdasarkan tujuannya. Untuk lebih jelasnya, berikut jenis-jenis iklan berdasarkan media dan tujuannya.
Jenis Iklan berdasarkan Tujuannya
- Iklan komersial
- Iklan no komersial
Jenis Iklan Berdasarkan Medianya
- Iklan radio
- Iklan televisi
- iklan film
- Iklan media digital interaktif (Internet)
- iklan luar ruangan
Cara Pasang Iklan
Setelah memasang iklan tentunya kita menginginkan produk/jasa yang kita tawarkan menjadi lebih diminati masyarakat. Untuk itu agar iklan kita menarik di mata masyarakat, dalam memasang iklan kita perlu memperhatikan beberapa hal. Hal apa saja yang perlu kita perhatikan dalam pemasangan iklan, berikut ulasannya.
- Dipasang di tempat yang ramai, banyak dilewati orang
- Dalam pemasangan iklan usahakan pasang dengan sebaik mungkin, dengan serapi mungkin. Untuk meyakinkan orang-orang bahwa kita bekerja secara profesional.
- Pasang iklan anda di tempat yang mudah dilihat oleh mata manusia
Contoh Iklan
Nah setelah mempelajari mengenai dasar-dasar iklan, sampailah kita pada inti materi/artikel saya kali ini, yaitu mengenai contoh iklan. Dalam artikel ini saya akan memberikan beberapa iklan yang dapat anda gunakan sebagai contoh saat akan membuat iklan.
Tentunya contoh iklan yang saya tuliskan adalah sebuah iklan pilihan dan termasuk iklan terbaik. Disini saya akan menuliskan beberapa iklan, antara lain contoh iklan baris, iklan artikel, iklan kolom dan masih banyak yang lainnya, pokoknya lengkap deh.
Untuk mempersingkat waktu berikut beberapa contoh iklan yang baik dan benar sekaligus dapat menari perhatian para pembaca. Selamat membaca dan mencoba.
Contoh Iklan Baris
Salah satu jenis iklan yang paling banyak dan paling sering digunakan oleh masyarakat adalah jenis iklan baris. Ikaln baris sediri biasanya akan banyak kita temui khususnya di koran.
Dalam penulisan iklan baris, harus dituliskan dengan sangat singkat, jelas. Karena saking singkatnya, sampai-sampai penulisan iklan ini banyak yang menggunaka kata-kata singkatan.
Bagaimana penulisan iklan baris yang baik dan benar, di bawah ini beberapa contoh penulisan iklan baris yang baik dan benar.
- DBTHKN SGR 90 KARYWN TTP U/KTR YG SDH DIOPRASIKAN, MIN LLSN SMA/SMP & SDRJ, MAX 25 TH U/ DTMPTKN DIPOSISI DLM RUANGAN (50 ORG) & LUAR RUANGAN (40 ORG). INCOME 2 JT/BLNKARIRPST+MESS PGLMN TDK DTNTUKAN ANTR LSG LMRN KE CV.BBC GROUP JL.HASYIM ASHARI NO.8 T.BELITUNG SELATAN,DKTPSR. CIMENG PKL 09.00-13.00 WIB,PLG LMBT 24 OKT, GRTS CPT MENDESAK!!
- DBTHKN WANITA SINGLE MENARIK, LULUSAN D3, POSISI ADM, ANTR LMRN KE CV.PUTRA MANDIRI, JL LET JEND RYACUDU NO. 8 KORPRI : 0721773***
- DBTHKN KARYAWAN TEKNISI SALON BODY MOBIL YG SUDAH BERPNGLMN LOKASI PRINGSEWU HUB. 0821736548
Contoh Iklan Baris Jual Rumah
Untuk anda yang akan membuat iklan baris, terkhusus iklan baris yang menginformasikan penjualan rumah. Dibawah ini ada beberapa contoh iklan baris yang dapat anda contoh untuk membuat iklan penjualan rumah anda, berikut contoh iklan baris penjualan rumah.
- Djl rumah SHM tengah kota Surabaya 150 m dr jalan utama cocok kos excl/hotel Dkt univ/kntr/sklh hub: 086098376489
- Jual Rumah Jl. Palagan LT 357m Typ 70 8KT Carport Jln lebar SHM Hrg 1,3M Hub: 086984857
- Rumah Dijual-BODETABEK, Atsiri permai, Cityyam.Jl.Widuri no.2 Lt/Lb.152/45,SHM Hub.085789653789
- Rumah Dijual BODETABEK, Jl ry bdg km 7,5 chrg karate cianjur dpn htl ptri krmh, dijual ls tnh 3500m, ls bgnn 100 tnp prntra Hub.085974857693/085763541987
Contoh Iklan Baris Penjualan Tanah
Selain bisa digunakan untuk menginformasikan penjualan rumah, iklan baris di koran juga dapat digunakan sebagai salah satu cara untuk menjual tanah. Tidak sedikit orang yang menawarkan tanahnya melalui jenis iklan yang satu ini.
Salah satu keunggulan dari iklan baris yang ada di koran adalah sasaran/pasar yang tepat. Dengan memasang iklan di koran, maka informasi yang kita tawarkan akan dilihat oleh banyak pembaca. Berikut ini beberapa contoh iklan baris penjualan tanah yang baik dan benar.
- Ada 2Lokasi TNH Kav cluster Cibubur Pd rangon 27 Kav 198jt & Munjut 28Kav 250jt SHM Hub.085987345766/08576647783
- Ada Tanah Dijual Srt SHM Ls 1285m hrg permtr 350rb nego. Ls 750m hrg 800rb ng,lksi pigr jln, Ds jaya mulya Kab Bekasi. Bp Tan 085875664775/082334556772
- Ada TNH SHM/1561m Jual Murah 3,8/m. u Cluster, Lokasi Bagus & Stategis di Ciputat Jl. WR Supratman Raya No.68B : 081382150999
- Butuh Uang cpt jual tnh hak milik adat ls. 1590m, masuk mbl srt girik hrg.125rb/m nego hub.087720740282
Contoh Iklan Baris Jual Mobil
Untuk anda yang memiliki keinginan untuk menjual mobil anda, tidak ada salahnya apabila anda menggunakan cara iklan baris. Dengan memasang iklan baris di koran, penawaran anda akan banyak dilihat massa/manusia dalam waktu sekejab.
Jika anda masih bingung mengenai bagaimana cara membuat iklan baris yang baik dan benar, sekaligus yang menarik perhatian pembaca. Di bawah ini merupakan beberapa contoh iklan baris penjualan mobil yang baik dan benar.
- Toyota Rush Type S AT Biru Met ’07 ful ors sgt trwt, prima, spt br, Buktikan, C/KPrs Cpt “PONTi MTR” Jl.Layur No.2 RwMangun 0129910/08128069270
- TOYOTA RUSH Type S Manual ’07 Silver met Tgn-1 Km.0 bnr2 istw (Cash/TT/Krd) Mirza &Gerry mobil J.Raya Dermaga No.5 Drn Sawit 86607809 JakTim
- Toyota Soluna ’02/03 Hitam AC/Tape/VR/ban Radiat Mulus Sekali J. Cpt Butuh Hrg 48,4jt PErumahan Cipinang Indah I Blok Y No.45 JakTim Hub.081234554771
- Toyota Soluna ’02/03 Hitam AC/Tape/VR/Ban Radial Mulus sekali J. Cpt b Tgn-1 H 48,5jt Perumahan Cipinang Indah I Blok Y No.45 JakTim 081234554771
Baca juga: Contoh Karya Ilmiah
Contoh Iklan Baris Penawaran Barang
Selain digunakan untuk menawarkan barang-barang berat/besar, iklan baris juga sering kali digunakan sebagai media menawarkan barang-barang kecil. Seperti Handphone, Laptop, Meja, Kursi dan lain sebagainya.
Nah untuk anda yang memiliki barang-barang yang akan di jual, mungkin anda bisa menggunakan cara ini agar barang/produk anda cepat terjual. Di bawah ini ada beberapa contoh iklan baris penawaran barang, jadi anda tidak usah khawatir/bingung tentang contoh iklan baris penawaran barang.
Contoh di bawah ini bisa anda gunakan sebagai panduan saat membuat iklan untuk barang yang akan anda tawarkan kepada masyarkat. Berikut ini beberapa contoh iklan baris penawaran barang baik dan benar.
- Carnival Diesel th 200, hitam matic, sunroff, electric seat, beli dr bar sampai sekarang tgn pertama, km 158rb servis sllu dibengkel resmi, suku cadang sellu genuine, hub 0816725040, pemkai lgsg
- Dujual seken HP Nokia N999, Layar 5 inci TFT, android jellybean, 512, dual-core 1Ghz, kamera 2MP+VGA, 950 Nego Ali-087665667223
- Dijual HP Gallaxy S123 new, quadcore, Ram 4Gb, jack, bluetooth, USB, msh dlm dus, harga SMS 085663664661 (irma)
Contoh Iklan Baris Pencarian
Untuk kalian yang sedang membutuhkan barang/jasa yang jarang dimiliki seseorang, mungkin iklan baris ini bisa menyelesaikan masalah anda. Misalnya nih anda sedang mencari sebuah barang yang tidak dapat anda temukan di kota tempat anda tinggal.
Salah satu cara yang dapat menyelesaikan masalah anda adalah dengan memasang iklan baris di koran. Seperti yang kita ketahui koran itu media cetak yang tersebar hingga keseluruh wilayah Indonesia. Jadi setelah memasang iklan insyaallah masalah anda akan segera terpecahkan.
Selain iklan baris juga bisa digunakan untuk mencari orang/hewan/barang yang hilang. Mungkin kita pernah melihat gambar iklan yang bertuliskan “dicari orang hilang/dicari barang hilang” itu merupakan salah satu contoh iklan baris pencarian.
Untuk lebih jelasnya silahkan perlajari contoh iklan baris percarian di bawah ini, biar nggak salah faham.
- URGENTLY 20 SUPIR, Sim B1 max 38 th, pnddkn SMP, Surveyor pria pnddkn SMA, Sim C mengnl wlyh Lampung, dtg lsng dgn lmrn lgkp,jl Tembesu no.08 Cmpang Raya, Bdl
- DBTHKN TENAGA PENJAHIT , um.20-28 thn llsn SMK tata busana/prnh kursu, serius hub.081553662773
- JAMES ROBERTANOS, designer Jakarta mmbthkn tukang jahit pakaian wanita. brpglmn utk ditmptkn d B.Lampung dtng lgsng ke Jl. laks. Malahayati Gg.Gemini No.23, T Betung, Tlp (0721)4859763/081662883774
- Dbthkn karywn/ti, min 29\0 thn, utk pssi Mrketing Exexutive, Koord Mrketing Manager, pnghsln Umr+Insntif, lmrn ke Jl.Ratu Dibalau No.14A (samping Bank Artha) T.Seneng, Hub. 082661772883
Contoh Iklan Baris Jasa
Selain digunakan untuk menawarkan sebuah produk, iklan baris juga dapat digunakan untuk menawarkan/mencari jasa. Pasti kita pernah melihat sebuat iklan lowongan perkejaan, entah di pinggir jalan, koran, kantor pos dan tempat-tempat stategis yang lainnya.
Jadi untuk anda yang sedang mencari seorang pembantu/sekertaris atau jasa yang lainnya mungkin anda bisa mencoba cara yang satu ini. Selain untuk mencari jasa, iklan baris juga dapat digunakan untuk menawarkan jasa kepada masyarakat umum.
Agar tidak bingung dengan penjelasan diatas, berikut ini beberapa contoh iklan baris jasa yang baik dan benar. Jika anda ingin membuat sebuah iklan jasa, contoh iklan di bawah bisa anda jadikan sebuah panduaan nantinya.
- Kursus Budi Wijaya, Cabang Kemiling b.Lampung membutuhkan Staf Admin (min SLTA) Tenaga Pengajar B.Inggris, MTK, IPA, B.Indo, IPS (min D3/mhs smtr 3) usia max 28 thn Contoct 0721-272966/089653808498 (Ms.Lynda)
- Dibutuhkan ADM Marketing, Pria llsn SMA/SMEA/Sederajat Lmrn dkrm ke CV.2M Advertising, Jl. Arif Rahman Hakim, No.28 Bdl
- Dibutuhkan pegawai Wanita llsn SMA max 25th, PRia sbg Sopir&pegawai, bg yang brmnat bw lmrn ke Dunia Motor Jl.Hasanudin No.109 Psr kangkung Budi
- Dibutuhkan Segeran Lulusan tata Boga Pria & Wanita min umur 19thn, Cv dikirim ke Yennni Tanjungan Perum Citra Garden blok C5/5 Teluk Betung barat Bdl
- Sales Counter di tempatkan di Mall, pdk min SMA sederajat, pria/wanita berpenampilan menarik, gaji+bonus & komisi/bln, antar lamaran ke SINGER LAMPUNG Jl. Teuku Umar No. 03 Kedaton bdl 085204653005
Contoh Iklan Bergambar
Agar seseorang lebih tertarik dengan produk/jasa yang kita tawarkan, sebagai orang yang menawarkan kita harus memutar otak. Bagaimana caranya agar seseorang yang melihat produk/jasa kita bisa tertarik dan memakai jasa yang kita tawarkan.
Salah satu cara yang bisa ditempuh yaitu dengan memasang iklan bergambar. Karena kebanyakan orang (termasuk saya) akan merasa yakin dengan iklan yang memiliki tampilan menarik.
Coba bedakan ketika anda melihat iklan di koran dengan iklan bergambar yang biasa kita temui di pinggir jalan. Manakah yang lebih menarik perhatian? Saya yakin kabanyakan orang akan mengatakan bahwa iklan bergambar jauh lebih baik, berikut beberapa contoh iklan bergambar.
Gambar diatas merupakan salah satu contoh iklan bergambar, bisa kita lihat dengan hanya menambahkan sedikit tulisan saja. Sudah dapat memberikan kesan bahwa iklan diatas sudah cukup kuat untuk pembacanya membeli produk yang ditawarkan. Tagline dalam iklan tersebut adalah “Friendliest drink on earth”
Seperti yang kita ketahui produk diatas merupakan salah satu produk yang tidak asing lagi di kalangan masyarakat Indonesia. Dengan desain gambar yang menarik, iklan ini mampu membuat para pembaca percaya dengan produk tersebut.
Produk yang satu ini memadukan antara desain yang keren serta keunggulan produk yang ditawarkan. Jadi si pembaca tidak akan ragu ketika akan membeli produk yang ditawarkan. Karena setelah melihat iklan mereka sudah mengetahui kelebihan/manfaat produk yang akan mereka beli.
Contoh Iklan Display
Seperti yang kita ketahui semua, iklan display tidaklah berbeda dengan jenis iklan-iklan yang lainnya. Yang membedakan jenis iklan ini dengan iklan yang lainnya hanyalah tampilannya saja. Iklan display di desain semenarik mungkin, agar para pembaca tertarik dengan produk/jasa yang ditawarkan.
Jika anda memiliki keinginan untuk membuat iklan display, anda bisa melihat contoh iklan display di bawah ini. Agar iklan yang anda buat nantinya bisa menarik para pembaca. Bagaimana contohnya, berikut contoh iklan display yang baik dan keren.
Iklan akan lebih menarik apabila iklan yang dibuat oleh produsen produk memiliki daya tarik yang kuat. Satu satunya dengan menggunakan gambar-gambar yang menarik, seperti contoh iklan di atas, atau bisa lihat contoh poster di website ini.
Desain gambar yang keren akan membuat produk kita menjadi istimewa di hadapan masyarakat umum. Tentunya dengan tambahan khasiat yang disertakan membuat para pembaca lebih percaya dengan produk yang akan dibeli.
Selain digunakan untuk menawarkan produk iklan display juga cukup menarik digunakan untuk mengajak seseorang untuk melakukan sebuah kegiatan. Seperti yang kita lihat, gambar diatas merupakan salah satu contoh iklan display yang mengajak pembaca untuk menjalankan sholat berjamaah.
Contoh Iklan Elektronik
Jaman kita sekarang adalah jaman serba dengan menggunakan barang elektronik. Mengingat ketergantungan masyarakat pada benda ini, banyak perusahaan yang membuat barang elektronik dengan ciri khasnya masing-masing.
Dalam pemasaran produk elektronik yang mereka buat, tidak sedikit perusahaan yang saling berkompetisi di dunia periklanan. Jadi jaman sekarang ini, hidup kita akan banyak iklan-iklan tentang barang elektronik, mulai dari kulkas, hp, laptop, televisi dan lain sebagainya.
Akan banyak kita jumpai iklan-iklan barang tersebut di sekitar kehidupan kita. Jika anda memiliki sebuah produk elektronik yang memiliki kualitas bagus, tidak ada salahnya jika anda mengiklankan produk yang anda buat tersebut. Dibawah ini ada beberapa contoh iklan yang bisa anda jadikan penduan untuk membuat iklan.
Iklan di atas menawarkan beberapa barang elektonik, seperti halnya Ac, Kompor, Pembersih Ruangan dan barang elektronik lainnya. Dengan menggunakan desain dan kata-kata yang keren, tentunya akan menambah daya tarik pada masyarakat. Iklan di atas sering kali digunakan oleh produsen, distributor mesin untuk menawarkan produk mereka.
Dalam membuat iklan elektronik alangkah baiknya apabila anda juga memberikan kelebihan-kelebihan membeli produk di tempat anda. Misalnya seperti garansi, layanan cepat, bisa diantar dan lain sebagainya. Dengan adanya hal tersebut akan membuat perusahaan lebih maju di mata masyarakat.
Contoh Iklan Hotel
Berikut beberapa contoh iklan hotel yang baik dan benar, yang bisa anda jadikan sebagai panduan untuk membuat iklan hotel. Akan lebih baik lagi apabila saat membuat iklan tentang hotel, kita mengamati/mencari kelebihan dari hotel yang kita tawarkan.
Kelebihan disini bisa dilihat dari beberapa faktor, misalnya kebersihannya, pelayanannya, pemandangan lingkungan sekitarnya. Jangan sampai kelebihan tempat anda tidak diketahui oleh masyarakat. Hal itu juga dapat menambah daya tarik pembaca dengan tempat yang anda tawarkan.
Berikut contoh iklan hotel yang menarik.
Buatlah iklan yang anda buat seakan-akan menggambarkan keadaan hotel yang anda tawarkan secara keseluruhan. Gunakan desain terbaik anda agar pembaca yakin dengan hotel yang anda tawarkan, dan sertakan kelebihan yang akan anda berikan jika mereka memesan hotel di tempat anda
Contoh Iklan HP
Jaman sekaran ini HP menjadi barang yang tidak bisa lepas dari kehidupan manusia, sehingga membuat banyak perusahaan membuat hp dengan kualitas yang tinggi. Mereka mengenalkan beberapa kelebihan produk mereka melalui iklan yang sering kita temui dalam kehidupan sehari-hari.
Di bawah ini beberapa contoh iklan hp yang baik dan menarik perhatian pembacanya.
Contoh Iklan Bahasa Jawa
Iklan juga akan lebih menarik hati pembaca/pendengar apabila memiliki keunikan/ciri khas yang tidak dimiliki oleh iklan yang lain. Salah satunya dengan menggunakan bahasa daerah masing-masing, karena saya orang Jawa dalam artikel ini hanya membahas tentang bahasa jawa saja.
Karena saya nggak ngerti tentang bahasa-bahasa daerah lainnya, berikut beberapa contoh iklan yang menggunakan bahasa jawa.
Iklan di atas hanya sebuah contoh iklan yang aslinya memakai Bahasa Indonesia, akan tetapi karena kita sedang belajar mengenai Bahasa Jawa. Maka iklan yang mulanya memakai Bahasa Indonesia di ganti menjadi Bahasa Jawa. Tidak bermaksud apa-apa hanya sebagai sarana belajar saja.
Dalam pembuatan iklan bahasa jawa tidak ada perbedaan dengan jenis iklan yang lainnya. Hanya saja iklan ini dituliskan dengan menggunakan bahasa jawa, karena menggunakan Bahasa Jawa iklan ini hanya dimengerti oleh orang Jawa saja.
Dengan menggunakan kata-kata yang meyakinkan, hal tersebut akan membuat kemungkinan pembaca tertarik dengan produk yang ditawarkan. Seperti iklan diatas yang bertuliskan “segere duniamu lan uripmu ngombe pepsi” Makna tulisan tersebut adalah kebahagiaan hidup dan duniamu ketika minum pepsi.
Contoh Iklan Barang
Seperti yang saya katakan di atas, tetaptnya saat membahasa mengenai contoh iklan baris jual barang. Barang akan mudah dikenal masyarakat apabila kita, mengiklankan produk/jasa tersebut, karena dalam waktu sekejap produk/jasa tersebut bisa dilihat/dibaca/didengar masyarakat (tergantung tingkat cangkupannya).
Seperti yang kita ketahui sekarang, bahwa jaman sekarang ini marak-maraknya iklan beredar. Entah di koran, radio, televisi, pnggir jalan dan media-media yang lainnya. Jika anda berkeinginan untuk mengiklankan barang anda, Dibawah ini ada beberapa contoh iklan barang terbaik yang bisa kalian tiru, berikut contohnya.
Kita bisa menawarkan produk/barang yang kita produksi kepada masyarakat dengan cara iklan, hal ini bertujuan agar barang kita cepat dikenal oleh masyarakat. Barang di kita tawarkanpun bisa berbagai bentuk, mulai barang yang sudah umum hingga barang yang masih asing di mata masyarakat.
Salah satu iklan barang yang saya berikan disini adalah sabun, dengan menggunakan model yang sudah terkenal. Hal tersebut juga dapat menambah daya tarik tersendiri.
“Great salespeople are relationship, builders who provide value and help their customers win” -Jeffrey Gitomer-
oke
Saya ingin
Boleh saya bergabung dengan anda