Manfaat Janda Bolong yang Jarang Diketahui Masyarakat

Anda pasti sudah sering mendengar tentang tanaman janda bolong, bukan? Ya, bisa dikatakan jika janda bolong menjadi salah satu buah bibir, terutama di kalangan pecinta tanaman hias. Hal ini dikarenakan tanaman yang memiliki ciri daun yang berlubang ini memiliki harga yang begitu fantastis.

Ya, harga janda bolong bisa mencapai ratusan juta rupiah. Hal inilah yang membuat banyak masyarakat berduyun-duyun untuk memiliki tanaman yang satu ini untuk ide investasi.

Nah, di balik harganya yang cukup tinggi, janda bolong memiliki manfaat yang cukup menarik dan jarang diketahui oleh masyarakat. Apa saja manfaat dari tanaman yang satu ini? Simak ulasan selengkapnya!

Contents

Ragam Manfaat Janda Bolong

tanaman janda bolong

Perlu diketahui bahwa ada beberapa manfaat dari janda bolong yang berkaitan dengan dunia kesehatan. Nah, dengan aneka manfaat tersebut, tentu bisa diketahui jika janda bolong sebenarnya tidak hanya berfungsi sebagai hiasan saja.

Adapun beberapa manfaat dari janda bolong diantaranya adalah sebagai berikut:

  • Meningkatkan suasana hati;
  • Meningkatkan kualitas udara;
  • Meningkatkan kenyamanan di area rumah.

Meningkatkan suasana hati

tanaman Janda Bolong
MediaPijar.com

Salah satu manfaat dari tanaman janda bolong adalah bisa meningkatkan suasana hati. Sebenarnya, manfaat ini tidak didapatkan secara khusus dari jenis tanaman itu sendiri, melainkan dengan keharusan seseorang memelihara tanaman tersebut.

Ya, perlu diketahui bahwa memiliki tanaman dan memeliharanya cenderung bisa meningkatkan suasana hati ataupun memperbaiki mood. Tidak hanya itu, secara alami, kepuasan saat memelihara tanaman cenderung meningkatkan kadar vitamin D di dalam tubuh.

Meningkatkan kualitas udara

Keistimewaan Tanaman Janda Bolong
harapanrakyat.com

Manfaat lain yang didapatkan dari tanaman janda bolong adalah kualitas udara di area rumah yang cenderung lebih baik dan menyegarkan. Hal ini dikarenakan janda bolong mampu menyerap karbondioksida berlebih dan menggantinya dengan oksigen sehingga udara akan terasa lebih segar.

Tidak hanya itu, warna hijau pada janda bolong memberikan kesegaran lain yang bisa dirasakan. Tentu, dari sisi emosional, warna hijau tersebut nantinya akan memberikan ketenangan.

Kami menyediakan artikel tentang bunga aglonema dan bunga gantung sebagai referensi untuk menghiasi rumah Anda.

Meningkatkan kenyamanan di area rumah

Cara Merawat Tanaman Janda Bolong
kompas.com

Dengan memiliki tanaman janda bolong di rumah, maka Anda akan memiliki rumah yang terasa lebih nyaman serta sejuk. Hal ini dikarenakan tumbuhan tersebut memberikan kesan nyaman yang lebih dan kesejukan yang lebih tinggi, terutama dari warna hijau yang ada pada daun-daunnya.

Nah, dengan beberapa manfaat tersebut, tentu saja memiliki janda bolong akan memberikan keuntungan yang lebih. Anda tidak hanya sekedar mendapatkan gengsi karena memiliki tanaman yang mahal di rumah Anda, melainkan mendapatkan aneka manfaat lain yang juga menguntungkan!

Anda pastinya tertarik untuk membaca tumbuhan monokotil. Tidak usah jauh-jauh, Anda bisa membacanya di website karyapemuda ini.

Cara Merawat Tanaman Janda Bolong di Rumah

Merawat Tanaman Janda Bolong dirumah
edukasi.okezone.com

Untuk mendapatkan manfaat serta keindahan yang maksimal dari tanaman janda bolong, tentu saja Anda harus melakukan perawatan yang tepat pada tanaman ini. Ya, dengan perawatan yang tepat nantinya tanaman janda bolong akan cenderung terpelihara dengan baik.

Nah, berbincang tentang perawatan pada janda bolong, sebenarnya Anda tidak perlu melakukan perawatan secara khusus. Beberapa perawatan yang diperlukan cukup sederhana dan tidak terlalu merepotkan.

“Tanaman Janda Bolong, hadir di rumah sebagai teman setia yang menyejukkan dan mempercantik suasana.”

Adapun beberapa perawatan yang dimaksud di antaranya adalah sebagai berikut:

Sinar matahari

tanaman janda bolong
pemburuombak.com

Perawatan awal untuk menjaga kondisi tanaman janda bolong adalah meletakkannya di tempat yang tepat. Perlu diketahui bahwa sebenarnya janda bolong termasuk jenis tanaman yang menyukai sinar matahari, namun tidak secara langsung. Oleh karenanya, Anda sebaiknya tidak menempatkan tanaman ini di bawah matahari secara langsung.

Tanaman janda bolong yang terlalu sering terkena sinar matahari akan cenderung layu dan tidak segar kembali. Dalam hal ini, janda bolong yang terkena paparan sinar matahari yang berlebihan ditandai dengan daun yang berwarna kuning.

Air

tanaman janda bolong
nasionaltempo.com

Penyiraman secara umum menjadi salah satu cara untuk melakukan perawatan pada tanaman. Namun, bagaimana saran penyiraman untuk tanaman yang satu ini?

Nah, berkaitan dengan penyiraman, secara umum janda bolong tidak memerlukan terlalu banyak air. Anda hanya disarankan untuk menyiram tanaman ini sekitar 1 hingga 2 minggu sekali. Seringkali, tanda Anda bisa menyiram tanaman ini adalah tanah untuk menanam janda bolong cenderung lebih kering.

Hanya saja, dalam kondisi lingkungan yang cenderung panas, maka Anda perlu melakukan penyiraman dengan lebih sering. Hal ini bertujuan untuk membuat lingkungan hidup janda bolong cenderung lebih lembab.

Kelembapan

tanaman janda bolong
99.com

Masalah kelembaban adalah hal yang cukup penting untuk perawatan janda bolong. Hal ini dikarenakan janda bolong memiliki kecenderungan lebih menyukai lingkungan hidup yang lembab.

Lalu, bagaimana cara untuk menjaga kelembapan dari lingkungan hidup janda bolong ini?

Saat penanaman, Anda bisa mencampur tanah dengan lumut gambut dengan takaran yang pas. Dengan campuran ini, maka kelembaban tanah tempat janda bolong tumbuh cenderung bisa dijaga dengan lebih baik.

Suhu

tanaman janda bolong sebagai pengatur Suhu

Hal lain yang juga berkaitan dengan perawatan dari janda bolong adalah suhu. Ya, suhu adalah hal yang perlu diperhatikan ketika hendak melakukan perawatan pada tanaman hias yang satu ini. Dengan suhu yang baik, tentu saja tanaman janda bolong akan cenderung bisa tumbuh dengan lebih optimal.

Secara umum, janda bolong bisa bertahan pada suhu di antara 18 hingga 30 derajat celcius. Dengan demikian, Anda bisa memperkirakan mana tempat yang paling pas untuk menempatkan tanaman ini. Hanya saja, pastikan jika suhu tempat janda bolong hidup tidak kurang dari 15 derajat karena daun janda bolong akan cenderung mudah menguning.

Nah, beberapa hal di atas adalah bagaimana perawatan janda bolong yang bisa dilakukan. Sebagai tambahan, Anda sebaiknya memperhatikan pula gulma yang tumbuh. Hal ini dikarenakan gulma terkadang menghambat pertumbuhan janda bolong dan membuatnya lebih mudah mati.

Jangan lupa untuk membaca manfaat lidah mertua yang bisa Anda baca di website ini.

Leave a Comment